Langsung ke konten utama
loading

Lakukan Sesuatu Yang Positif

Mencoba Sesuatu Yang Positif

Kembali menyajikan artikel motivasi dan perbaikan diri untuk meningkatkan kualitas jiwa dan kualitas sebagai manusia, sang makhluk terbaik di bumi ini. Setelah sebelumnya memposting tentang kata bijak Mario Teguh. Setiap kita pasti pernah merasakan kekecewaan, kegagalan dan frustasi. Semuanya itu terkadang datang beruntun, dan disaat itu kita seolah-olah merasa dunia ini runtuh. Segera setelah itu kita melihat segala sesuatunya dari sisi negatif. Segala sesuatunya terlihat amat berantakan.

Sekarang coba Anda melihat dari sisi lain untuk berusaha bangkit kembali. Bertindaklah. Lakukan sesuatu yang positif. Walaupun itu mungkin hanya membersihkan kamar, atau membersihkan tumpukan file-file tua tak berguna lagi dari komputer/laptop Anda.

Mencoba Sesuatu Yang Positif

Lakukanlah tindakan, dimana Anda adalah penguasa hidup diri sendiri, dan Anda pasti akan merasa terfokus secara positif. Tindakan kecil dapat mengubah sikap Anda secara ajaib sekali.

Cobalah Anda menolong seseorang. Lakukanlah sesuatu untuk orang lain. Cobalah melayani orang lain. Semakin kecil orang itu, semakin baik. Lalu cobalah Anda keluar ruangan sejenak, dan perhatikan apa yang dapat Anda kerjakan bagi orang lain. Orang lain tercipta untuk memperbaiki hidup Anda. Sekarang giliran Andalah memperbaiki hidup anda, lewat orang lain.

Hitunglah keberuntungan Anda. Banyak hal baik dalam hidup Anda, dan sering Anda lupa bersyukur. Hargai dan bersyukurlah atas tempat tinggal Anda, atas kesehatan Anda, atas keluarga Anda, atas pengalaman hidup Anda, atas teman-teman Anda, atas ketrampilan Anda, pengetahuan Anda, dan hidup yang Anda miliki. Temukan tantangan baru. Arahkan kembali energi negatif dan rasa frustasi Anda pada sesuatu yang dapat menantang Anda untuk berbuat lebih baik.

Positif atau negatif, semuanya hanya ada dalam pikiran. Ubah sikap Anda, dan melajulah. Temukan sesuatu yang mungkin tak pernah terbayangkan...

Uraian nasehat bijak diatas mudah dibaca, bahkan mudah ditulis, tapi jujur saja Anda butuh dorongan kuat untuk melaksanakannya sesuai tips diatas, But!, berusahalah!

star
Bagikan

Author

AdminSaya adalah blogger kampung Pondok Jeruk. Jika dalam beberapa posting saya ada yang tidak berkenan, mohon dimaklumi saya wong ndeso. :)

Post “Lakukan Sesuatu Yang Positif” ini saya unggah dari Wringin Agung, Jombang Sub-District, Jember Regency, East Java, Indonesia. 
Published:Senin, 11 September 2017
Last Modified:2017-12-25T14:23:53Z

Recent Posts

    Recent Comments